Thursday, January 9, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeRilisan BaruPenyanyi/Penulis Lagu Asal Jakarta, Nadhif Basalamah Tawarkan Nuansa Berbeda di Usia yang...

Penyanyi/Penulis Lagu Asal Jakarta, Nadhif Basalamah Tawarkan Nuansa Berbeda di Usia yang Beranjak Dewasa Lewat Single ‘Sesuatu’

Memasuki usia baru pada 30 Mei, Nadhif Basalamah kembali menawarkan karya terbaru melalui single bertajuk ‘sesuatu’ sebagai rangkaian menuju album penuh perdananya pada Juni 2024 mendatang.

Single terbarunya yang rilis pada 31 Mei 2024 dijadikan sebagai tanda pendewasaan Nadhif dalam berproses pada karier bermusiknya. Alih-alih memberikan warna musik yang serupa dengan rilisan sebelumnya, Nadhif justru menunjukkan sisi lain yang belum pernah ia perlihatkan kepada para pendengarnya melalui rilisan di usia barunya.

Berbeda dengan rilisan-rilisan sebelumnya yang cukup dekat dengan elemen akustik, kali ini Nadhif kembali berkolaborasi dengan Petra Sihombing selaku produser serta Marco Hafiedz mengisi gitar, memberikan paduan warna musik elektrik dan hentakan drum yang secara dominan juga mudah dinikmati dengan memberikan kesan anak band 2000-an. Melalui ‘sesuatu’,

Tidak hanya Petra dan Marco, melalui single ‘sesuatu’, Nadhif juga berkolaborasi bersama rekan-rekan musisi lainnya, seperti Enrico Octaviano yang mengisi drum, dan juga GamaliĂ©l selaku pengarah vokal.

Sembari menunggu album perdana Nadhif, ‘sesuatu’ telah dapat dinikmati di seluruh layanan digital streaming platforms (DSP), yang dilengkapi dengan perilisan video lirik beserta visualizer di YouTube resmi Nadhif Basalamah,

#rilisanbaru #nadhifbasalamah #sesuatu #musikindonesia

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments